03 Juli 2021

Review N'PURE Cica Clear Pad

Eksfoliasi adalah salah satu tahap perawatan wajah yang dilakukan agar skincare yang kita gunakan dapat bekerja dengan maksimal. Namun terkadang ada rasa khawatir saat melakukan eksfoliasi, apalagi yang masih awam dengan skincare dan kulitnya sensitif, takut kandungannya terlalu keras hingga menyebabkan iritasi. Nah, N'PURE sebagai brand lokal asal Indonesia yang terkenal dengan bahan natural sebagai kandungan utamanya ini mengeluarkan produk terbaru, yaitu N'PURE Cica Clear Pad. Produk ini adalah eksfoliator berbentuk kapas lembut yang mudah digunakan dan banyak manfaatnya. Lalu bagaimana review lengkapnya di kulitku yang oily dan acne prone? Yuk kita bahas...


review npure cica clear pad


Nama: Cica Clear Pad
Brand: N'PURE
Netto: 100 gr/ 30 pads
PAO: 6 bulan
No. BPOM: NA18210102258
Harga: Rp129.000,-
Made in Indonesia


KEMASAN

N'PURE Cica Clear Pad ini dikemas dalam jar plastik dengan warna hijau dan putih agak bening sehingga isi kapasnya dapat terlihat dari luar kemasan. Di setiap sisi kemasan terdapat keterangan lengkap mengenai produknya, seperti ingredients, cara pemakaian, fungsi produk dan tanggal kedaluwarsa. Dibalik tutup ulirnya ini ada lid atau pembatas berbahan plastik berwarna putih dan disertakan pula bagian untuk membukanya. Lid ini dapat membantu agar isi pada jar tidak mudah tumpah. 


review npure cica clear pad


FUNGSI UTAMA
  • Membersihkan sel kulit mati
  • Mengatasi kulit kusam
  • Mencerahkan kulit wajah
  • Menghaluskan kulit wajah

review npure cica clear pad


INGREDIENTS

Water, Butylene Glycol, Methylpropanediol, 1,2-Hexanediol, Glycerin, Acetyl Glucosamine, Centella Asiatica Leaf Water, Rosmarinus Officinalis (Rosemary) Leaf Oil, Melia Azadirachta Leaf Extract, Citric Acid, Salix Alba (Willow) Bark Extract, Melia Azadirachta Flower Extract, Lactobionic Acid, Glycolic Acid, Tocopherol, Hydroxyacetophenone, Betaine, PEG-60 Hydrogenated Castor Oil, Sodium Citrate, Caffeine, Octyldodeceth-16, Panthenol, Allantoin, Caprylyl Glycol, Ethylhexylglycerin, Disodium EDTA, Xanthan Gum, Phenoxyethano


Kalau diperhatikan full ingredients dalam N'PURE Cica Clear Pad ini kaya dengan bahan-bahan yang baik untuk kesehatan kulit. Berikut aku tuliskan lengkap key ingredients beserta fungsinya ya.


KEY INGREDIENTS DAN FUNGSINYA

  • Organic Centella Asiatica (Cica) Leaf Water: Sebagai pencegah iritasi dan menenangkan kulit yang kemerahan. 
  • 1% Acetyl Glucosamine: Meningkatkan produksi kolagen serta elastisitas kulit dan meningkatkan pengelupasan kulit. Sifatnya mirip dengan AHA dan BHA, tanpa iritasi, sehingga aman untuk kulit sensitif.
  • AHA (Glycolic Acid dan Citric Acid): Mencerahkan, meratakan warna kulit, membersihkan, mengecilkan pori, memudarkan bekas jerawat, noda hitam serta membantu mengatasi penuaan kulit.
  • BHA (Organic Salix Alba (Willow) Bark Extract): Baik untuk kulit sensitif dan rentan berjerawat, membantu mengangkat sel kulit mati dan membersihkan pori-pori serta mendorong pertumbuhan sel kulit baru.
  • PHA (Lactobionic Acid): Mengurangi munculnya garis dan kerutan, perubahan warna, pori-pori membesar dan kulit yang kasar. 
  • Melia Azadirachta Leaf and Flower Extract:  Pelembab, antiseptik, anti jerawat. dan mengandung sifat anti-penuaan.
  • Tocopherol (Vitamin E):  Antioksidan dan menenangkan kulit.
  • Betaine: Melembabkan dan memperbaiki struktur kulit
  • Caffeine: Mencegah iritasi dan peradangan kulit.
  • Panthenol: Anti inflamasi, melembabkan, meningkatkan elastisitas, melembutkan. menenangkan kulit merah, iritasi akibat mencukur, dan eksim.
  • Allantoin: Anti-inflamasi, menghidrasi, antioksidan tinggi, serta merangsang pertumbuhan kolagen pada kulit.


review npure cica clear pad


TEKSTUR DAN AROMA

Kapas dari N'PURE Cica Clear Pad ini berbentuk lingkaran dan terdiri dari dua bagian, satu sisi yang lebih bertekstur seperti emboss dibandingkan dengan sisi satunya lagi. Untuk lebih jelasnya bisa dilihat pada foto ya. Aromanya menurutku sangat segar, ada seperti wangi mint dan herbal. 



review npure cica clear pad


CARA PAKAI
  1. Bersihkan wajah terlebih dahulu
  2. Ambil N’Pure Cica Clear Pad, pastikan tangan dalam keadaan bersih ya!
  3. Usap kapas dengan lembut pada seluruh wajah dan leher. Gunakan sisi yang lebih bertekstur terlebih dahulu, kemudian gunakan sisi satunya lagi. Hindari area mata dan tidak perlu dibilas.
  4. Lanjutkan dengan rutinitas skincare harian kita.


REVIEW

Aku pakai kapas ini dua kali dalam seminggu agar tidak over exfoliate. Ukuran kapasnya cukup besar, sehingga satu kapas saja sudah lebih dari cukup untuk wajah dan leher. Yang pasti pertama kali aku notice setelah membuka tutup kemasannya adalah aromanya yang segar. Saat diusapkan pada wajah terasa sejuk, calming dan relax. Usap perlahan saja ya, tidak perlu terlalu kuat. 


review npure cica clear pad



Dua minggu setelah menggunakan N'PURE Cica Clear Pad artinya aku sudah menggunakan 4 kapas ya. Kulitku terasa lebih bersih, halus dan lembab. Bisa dilihat before - after-nya di atas, kulit tidak pakai makeup cuma yang after-nya aku pakai pensil alis dan mascara. Nah, kalau diperhatikan, ada beberapa bekas jerawat PIE dan PIH ku tampak memudar ya. 😍 Kemudian jika ada jerawat yang akan muncul ajaibnya cepat kempes! 

N'PURE Cica Clear Pad ini cocok di kulitku dan tidak menimbulkan efek negatif. Kabar baiknya, produk ini pun sudah mendapat sertifikat halal. Aku rekomendasikan produk N'PURE ini untuk kalian coba juga bila membutuhkan eksfoliasi yang ringan namun tetap 'ngefek' di kulit. Kita tidak perlu takut akan iritasi dan kulit jadi menipis karena eksfoliasi ya. 

Namun ada satu hal yang perlu diperhatikan jika kita juga sebagai pengguna active ingredients lain seperti, Retinol dan Vitamin C. Kapas exfoliator ini memiliki kandungan AHA, BHA, dan PHA, artinya jangan digunakan dalam waktu yang bersamaan karena kulit akan over exfoliate sehingga menyebabkan iritasi. Tapi jangan khawatir, skincare kesayangan kalian bisa tetap dipakai secara bergantian kok. Selain itu sunscreen hukumnya selalu wajib pakai ya. 

Sejauh ini produk N'PURE selalu berhasil membuat aku jatuh hati. Mulai dari Cica Face Wash, Cica Face Toner, Marigold Flower Face Serum, dan Marigold Power Eye Serum Concentrate. Sudah pernah aku coba semua dan di-review. 

Info lebih lanjut mengenai produk dari N'PURE bisa cek di
Official Website: N'PURE Official
Instagram: @npureofficial

14 komentar:

  1. produknya dari N'Pure ya mba... interesting indeed. Dan memang penggunaannya harus disesuaikan ya, supaya ridak berlebihan dan malah akan menimbulkan iritasi

    BalasHapus
  2. ini nih salah satu produk favorit aku dari N'PURE soalnya praktis banget buat exfoliate dan juga gentle buat kulit sensitif

    BalasHapus
  3. Toner pad gini menurutku merupakan eksfoliator yg paling praktis sih. Tinggal ambil-pakai-buang. Pas buat dibawa traveling juga 😍

    BalasHapus
  4. centella asiatica ini masih jadi idola yaa, mba. kurasa karena ada efek penenangnya itu yaa.. aku juga pakai produk yang ada centella asiaticanya dan alhamdulillah cocok

    BalasHapus
  5. Nah ya...kalau rajin exfoliating, kulit juga tampak bersih dan penyerapan skincare tentu menjadi lebih baik dan sempurna.
    N'PURE Cica Clear Pad bikin jatuh cinta yaa..

    BalasHapus
  6. Npure ini rajin bgt bikin produk baru ya , clear pad nya ini blum coba sih, btw resultnya bekas jerawat agak pudar ya

    BalasHapus
  7. Waah N'PURE Cica Clear Pad ini salah satu produk di wishlist-ku! Ternyata dia bantu mudarin bekas jerawat juga yaa

    BalasHapus
  8. Kebetulan lagi milih-milih pad exfoliate semacam npure ini mbak. Oke juga result-nya, terutama yang bisa mudarin jerawat dan nggak bikin kulit menipis. Terus sekarang udah halal juga produknya. Fix mau nyoba.

    BalasHapus
  9. Aku eye ing ini sejak Sisca Kohl pake Dan jadi mumi 🤣 penasaran banget karena pad nya sepertinya lumayan lembut ya

    BalasHapus
  10. Wah jerawat juga bisa kempes dengan me gunakan produk ini. Tapi harus rutin dan teratur juga ya. Selain itu wajah jadi bersih sekali

    BalasHapus
  11. Oke, bakalan diinget nih kalau yang ada kandungan AHA BHA dan PHA ga boleh digunakan barengan dengan retinol dan Vitamin C ya. Jadi pengin nyobain juga nih N'pure cica clear padnya.

    BalasHapus
  12. penasaran dengan produk ini dah lama, pengen beli, harganya juga masih affordable ya pasti bagus niy kualitasnya

    BalasHapus
  13. Parahsih ini produk bagus banget!!!! Aku pake selain diwajah juga buat sekitar leher,ketiak, siku, dll ini beneran ngangkat sel kulit mati dan kulit kita langsung haluuuuus bgt ya

    BalasHapus
  14. bangga banget sama produk lokal, makin kereen dan bervariasi yaah.. aku juga suka pakai ini buat weekly exfoliate ^^

    BalasHapus